SUBANG ,-Pemerintah Desa (Pemdes) Sukahurip Kecamatan Cijambe, Kabupaten Subang, mengalokasiken Dana Desa ((DD) tahap 2 untuk pemasangan bronjong di dua titik yaitu di Kali Ciparang dan Jembatan Ciparang dengan besaran anggaran sebesar Rp.72.590.000,-.
Pemasangan bronjong tersebut untuk mengantisipasi kerusakan yang lebih parah akibat curah hujan yang cukup tinggi.
Tim Pelaksana Kegiatan Desa (TPKD) Sukahurip, Wahyudin yang lebih akrab di sapa Opung saat disambangi mengatakan, untuk Dana Desa tahap 2 tahun 2021 dengan besar anggaran Rp.72.590.000,- yang dialokasikan untuk pemasangan bronjong di dua titik, yaitu di sekitar jembatan dan kali ciparang.
" DD tahap 2 dialokasikan untuk dua titik pemasangan bronjong, yaitu disekitar jembatan dan kali ciparang dan panjang bronjong tersebut diperkirakan mencapai 60 meter, dengan ketinggian mencapai 3 meter, sementara disekitar kali tersebut yang tergerus oleh air panjangnya mencapai kurang lebih 500 meteran." Ujar Wahyudin.
Sementara Kades melalui Sekdes Sukahurip Mamun Munawar mengatakan, Pemasangan bronjong di alokasikan di dua titik dengan besaran anggaran Rp.720.590.000,- Adapun Pemasangan bronjong diantaranya di sekitar jembatan dan kali ciparang.
" Pengalokasian bronjong mencapai 60 meteran dan tingginya mencapai 3 meteran, keadaan tersebut diakibatkan bencana alam yaitu curah hujan yang belakang ini cukup tinggi yang mengakibatkan kondisi tanah disekitaran aliran sungai mengalami gerusan, sehingga mengakibatkan ada beberapa rumah dan kolam ikan yang mengalami keretakan", Ucap Mamun Munawar.(Sunardi)
Tags
subang