Pemdes Cisaat Dan Dinas Tenaga Kerja Laksanakan Pelatihan Pengolahan Susu

16 Peserta Terima Sertifikat  Pelatihan Susu 





Subang - Pemerintahan Desa Cisaat kecamatan Ciater Subang bekerja sama Dinas Tenaga Kerja kabupaten Subang dalam cara pengolahan susu dengan baik pada Senin 28/03/22

Dalam pelaksanaan pelatihan ini dibimbing langsung dari Dinas Tenaga Kerja kabupaten Subang yaitu oleh pa Heriyanto dan Bu Iwang dengan 16 peserta didik menerima sertifikat dan disampaikan langsung oleh Kepala Desa Cisaat secara simbolis



Dalam kesempatan itu awak media online dan cetak CyberNasa langsung menyambangi kepala desa Cisaat menyampaikan " Alhamdulillah dengan adanya kerjasama anatara desa Cisaat dengan dinas tenaga kerja kabupaten Subang dalam pelatihan cara pengolahan susu yang baik telah selesai dilaksanakan dan hari ini semua 16 peserta menerima sertifikatnya dan para pesertanya semua diikuti oleh perempuan dari desa cisaat dan biaya sepenuhnya dari APBN kecuali penyediaan pasilitas saja." Tutur Suryana.

Imbuh Suryana " pelatihan pengolahan susu ini manfaat nya bagi para peserta pelatihan agar disaat masyarakat khusus di desa Cisaat ini yang memiliki peternakan sapi perah atau perusahaan diluar desa disaat membutuhkan tidak lagi bingung karena mereka sudah mengikuti pembekalan dari hasil pelatihan tersebut diatas " pungkas kepala desa ciaaat.***Deden Kucir


Previous Post Next Post

Contact Form