Drs. Maman Tohaman : Kubaktikan Hidupku Untuk Dunia Ponpes Al -Wustqo
Subang cybernasa.com
Drs. Maman Tohaman merupakan sosok seorang bapak yang pantas di puji dan ditiru pengabdian dalam dunia Pondok Pesantren (Ponpes). "Kini menjabat sebagai Pendiri Yayasan Al - Wustqo yang sudah 40 tahun berkiprah sampai lanjut usia seperti sekarang." Tuturnya mengawali pembicaraan dengan Jurnalis cybernasa. com Minggu 6/3/2022 di kediamannya.
Menurut Drs. Maman, "Kesuksesannya membangun ponpes salah satu wujud nyata dalam cita -cita nya untuk mendorong masyrakat yang memerlukan dalam mendidik anak -anak dalam menutut ilmu ke agamaan."Ucapnya.
Drs. Maman Tohaman, pendiri pondok pesantern Al-Wusqo kecamatan Kasomalang kabupaten Subang mengakui, "Tekun disiplin dan amanah serta mengenal karakter anak - anak didik sewaktu menjadi kepala ponpes Al -Wustqo menjadi modal berharga dan salah satu kunci keberhasilan untuk mengembangkan dan membangun ponpes moderen." Akunya.
Dalam kesempatan tersebut Drs. Maman menerangkan, "Melihat orang tua murid yang selalu datang menjalin siraturohim dan berkomunikasi dengan baik, membuat orang tua siswa merasa nyaman untuk menitipkan anak - anak nya di ponpes Al - Wutsqo yang saya dirikan." Tuturnya.
Drs Maman mengatakan kepada Jurnalis cybernasa.com , " Tongkat estafet dan kecintan pada dunia pondok pesantren benar -benar, bisa di wariskan kepada anak-anak, Alham dulilah dua orang anak dan menantu telah mengikuti jejak sang ayah dalam menekuni dan membangun dunia ponpes." Katanya.
Masih tutur Drs. Maman Tohaman,"Rasa syukur selalu aku panjatkan kepada Alloh atas nikmat dan karunia Nya serta ilmu yang bermanpaat, selama mengabdi di dunia ponpes menjadi motivator dalam membentuk karakter yang amanah. Dukungan dari istri menjadikan rasa teguh dan kuat dalam setiap mengarungi kehidupan."Pungkasnya.
Berdasarkan pantauan Jurnalis cybernasa.com dilapangan, kinerja Drs. Maman Tohaman patut mendapat acungan jempol, dirinya merupakan sosok yang penuh kesederhanaan dan taat dalam beragama menjadikan Drs. Maman Tohaman sangat di hormati dan sangat di segani masyarakat diwilayah kecamatan Kasomalang.
Terbukti salah satu orang tua murid yang menititipkan anak nya di pondok pasanteren Al -Wustqo mengatakan kepada Jurnalis cybernasa.com," Abdi mah atos lami mengenal bapak Drs. Maman Tohaman, atos banyak melahirkan Kyai - Kyai muda yang berpestrasi dalam agama Islam dan Pak Drs. Maman Toman pun salah seorang yang di segani juga di hormati baik di Desa Tenjolaya, maupun di kecamatan Kasomalang. "pungkasnya***Galang Pujiyanto-Asep Nasa YH