Polres Subang Laksanakan Giat Dikmas Lantas Prokes Covid - 19



Sat Lantas Polres Subang Memberikan Edukasi Kepada Masyarakat Untuk Patuhi Peraturan Lalulintas Dan Disiplin Protokol Kesehatan Covid 19.

Subang CyberNasa : Satuan Lalulintas Polres Subang melalui Unit Keamanan dan Keamanan dan Keselamatan Lalulintas melaksanakan Giat Dikmas Lantas prokes covid-19 dan Kamseltibcarlantas kepada masyarakat pengguna jalan di Jalan Suprapto Kabupaten Subang yang dipimpin langsung Oleh Kanit Kamsel Ipda Endang atas Perintah dan arahan dari Kapolres Subang AKBP Sumarni S.I.K S.H M.H., melalui Kasat Lantas Polres Subang AKP Luky Martono S.H M.M CHRA. 

 
"Dalam Kegiatan tersebut kami tentunya melaksanakan :
1.Giat Sosialisasi Prokes Covid-19 ( 5 M) kepada masyarakat pengguna jalan sebagai berikut ;
A.Menggunakan masker
B.Mencuci tangan
C.Menjaga jarak
D.Menjauhi kerumunan
E.Mengurangi mobilitas

2.Giat sosialisasi tertib berlalu lintas kepada masyarakat sebagai berikut;
A.Himbauan selalu menggunakan helm.
B.Himbauan dilarang menggunakan knalpot bising
C.Himbauan dilarang merokok saat berkendara.
D.Himbauan dilarang menggunakan lampu sirine.
E.Himbauan Stop Over Dimensi Over Load.

3.Giat pembagian makser sebanyak 50 pcs kepada masyarakat.

4.Giat penempelan stiker sebanyak 5 lembar.

5.Pembagian reward berupa snack gratis sebanyak 3 pcs kepada masyarakat pengguna jalan.


Kanit Kamsel Ipda Endang melanjutkan,"Dengan giat ini semoga dapat terciptanya masyarakat pengguna jalan yang patuh prokes covid-19 dan berlalu lintas,terciptanya kamseltibcarlantas dan memutus penyebaran covid-19 di Kabupaten Subang. dan Mencegah laka lantas sejak usia dini di kabupaten Subang."Pungkasnya.***Asep Nasa YH /Pery
Previous Post Next Post

Contact Form