SUBANG CyberNasa : Bentuk kepedulian terhadap orang-orang yang sangat membutuhkan uluran tangan, Satlantas Polres Subang melalui Unit Kamsel Polres Subang bersma Komunitas Motor Binaan Unit Kamsel, gelar Bakti sosial terhadap Puluhan anak yatim piatu di Desa Gambarsari Kecamatan Pagaden Barat, Rabu (17/8/2022).
Kegiatan bakti sosial terhadap puluhan anak yatim piatu ini pun tentunya dalam rangka HUT ke 77 RI, dan peduli terhadap orang-orang yang membutuhkan, dan salah satunya anak yatim piatu.
Kapolres Subang, AKBP. Sumarni, melalui Kasat Lantas Polres Subang, AKP. Lucky Martono, melalui Kanit Kamsel Satlantas POlres Subang, IPDA Suharyadi, mengatakan bahwa, kegiatan baksos bersama komunitas motor ini tentunya sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap anak-anak yang memang membutuhkan uluran tangan.
"Kegiatan hari ini, kami bersama puluhan orang dari komunitas motor yang secara tidak langsung komunitas ini memang binaan kami di Satlantas Polres Subang," ujar Ipda Suharyadi.
Selanjutnya, Ipda Suharyadi juga menambahkan bahwa dirinya bersama rombongan memberikan sembako untuk anak seperti makanan ringan dan juga menyantuni puluhan anak yatim piatu lainnya yang berada di wilayah Desa Gambarsari Pagaden Barat.
"Alhamdulillah, antusias meraka para anak yatim piatu sangat baik, bahkan mereka pun tak segan untuk mita foto bersama dengan kami, semoga dengan adanya santunan ini dapat bermanfaat," ungpak Suharyadi.
Sementara Sebelumnya dalam pendistribusian bansos terhadap puluhahn anak yatim piatu ini, di lepas langsung oleh Waka Polres Subang, Kompol Satrio Prayogo, yang di dampingi Kasat Lantas Polres Subang, dan juga para PJU polres Subang lainnya.***Asep Nasa YH - Feri
Tags
bhayangkara