Kanit Intel Polsek Tanjungsiang Pantau Pembagian BLT BBM Dan Vaksinasi Di 4 Desa Wilayah Kecamatan Tanjungsiang

Pada hari yang sama 4 Desa 
Di Kecamatan Tanjungsiang
Laksanakan Kegiatan 
Pembagian BLT BBM,
2 Desa Kolaborasi Vaksinasi



Subang CyberNasa - Ali Kanit Intel polsek Tanjungsiang pantau pembagian BLT BBM dan Vaksinasi di wilayah kecamatan Tanjungsiang di mulai dari Desa Buniara yang pelaksanaannya dari pukul 08.00 WIB. sampai pukul 12.00 WIB. berlokasi di Aula Gor Desa Buniara, Minggu 11/09/2022.

Menurut Kanit Intel Polsek Tanjungsiang, pembagian BLT BBM di Desa Buniara pada kesempatan ini dari Kemensos lewat kantor POS berjalan kondusif dengan jumlah penerima sekitar 408 orang, KPM, masing-masing terima Rp. 300.000 (Tiga ratus ribu rupiah) untuk dua bulan dan terima BPNT bulan September sebesar Rp. 200.000 (Dua ratus ribu rupiah) jumlah yang mereka terima Rp. 500.000 (Lima ratus ribu rupiah).

Selain pembagian BLT BBM dilaksanakan Vaksinasi 1,2 dan vaksin Booster, Alhamdulilah berjalan lancar juga. "Ucapnya.


Lebih lanjut Ali Kanit Intel Polsek Tanjungsiang menjelaskan," Pada hari ini ada 4 desa untuk pembagian BLT BBM diantaranya Desa Buniara, Desa Cikawung pembagian yang dilaksanakan pagi hari jumlah penerima 756 orang KPM,dimulai pukul 08.00 WIB. sampai pukul 12.00 WIB. untuk siang hari Desa Cimeuhmal jumlah penerima 709 orang KPM dan Desa Tanjungsiang jumlah penerima 521 orang KPM di mulai pukul 12.00 WIB. sampai dengan selesai.

Sedangkan untuk pelaksanaan Vaksinasi ada 2 desa yaitu Desa Cimeuhmal dan Desa Tanjungsiang. "Pungkasnya.


Iwan Surahman Kasi Kesos Kecamatan Tanjungsiang yang sempat di jumpai CyberNasa menuturkan,"BLT BBM yang di turunkan Kemensos ini di distribusikan oleh kantor Pos untuk masyarakat yang terdampak kenaikan BBM, semoga berjalan lancar dan bermanfaat untuk masyarakat penerima." Ucapnya.


Terkait pembagian BLT Subsidi BBM dan Vaksinasi Camat Tanjungsiang Drs. Vino Subriadi yang lagi monitor di Desa Cikawung mengatakan, "Kegiatan pembagian BLT Subsidi BBM ini juga di kolaborasikan dengan pelayanan vaksin covid 1,2 dan Booster." Ungkapnya.


Cucu Sekdes Tanjungsiang saat di hubungi CyberNasa menginformasikan para penerima BLT BBM di Desa Tanjungsiang ada 521 orang KPM, mereka menerima uang sebesar Rp. 300.000 untuk 2 bulan dan BPNT bulan September sebesar Rp. 200.000, " Jumlah yang mereka terima Rp. 500.000 (lima ratus ribu rupiah), dan di semua desa sama."Ucapnya.


Pada hari yang sama pembagian BLT Subsidi BBM dan Vaksinasi di Desa Cimeuhmal berjalan dengan lancar, aman dan kondusif.

"Jumlah penerima 709 orang KPM dan pelaksanaan dimulai sekitar pukul 12.00 WIB.sampai dengan selesai."Ungkap Toto Toharudin Kades Cimeuhmal.


(Asep Nasa YH)

Previous Post Next Post

Contact Form