Sekda Subang Tutup Bimbingan Teknis Penyusunan master plan Smart City dan Quick Win



Subang CyberNasa - Bimbingan Teknis Penyusunan Master plan Smart City dan Quick Win Program Unggulan Kabupaten Subang resmi ditutup oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Subang H. Asep Nuroni, S.Sos., M.Si, bertempat di Aula Pemda Subang, Rabu 21 September 2022.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Subang dr. Dwinan Marchiawati, MARS melaporkan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh perangkat daerah dan stakeholder terkait yang dibimbing langsung oleh tenaga ahli Kominfo Republik Indonesia.

Kegiatan tersebut telah dilakukan sebanyak empat kali diantaranya pada tanggal 21 Juni 2022, 18-19 Juli 2022, 29-30 Agustus 2022 dan 20-21 September 2022 dengan dukungan dari berbagai pihak.
"Kami berharap kerjasama yang telah terjalin ini dapat terus ditingkatkan," tutupnya.

Selanjutnya dilaksanakan penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Smart City Pemerintah Daerah Kabupaten Subang oleh Sekretaris Daerah, unsur Forkopimda dan  perangkat daerah lainnya.

Sekretaris Daerah Kang Asep Nuroni mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, para pembimbing dan tenaga ahli yang telah membantu dan mendukung dalam penyusunan master plan smart city Kabupaten Subang serta seluruh peserta Bimtek yang turut hadir.

Selain itu, ia juga menyampaikan bahwa prinsip smart city tersebut menekankan pentingnya inovasi untuk menyelesaikan permasalahan masing-masing daerah dengan menggunakan teknologi informasi komunikasi sebagai faktor pendukung sesuai dengan kebutuhan daerah.

Senada dengan itu, ia berharap upaya penyusunan master plan tersebut bisa optimal untuk menjadikan Kabupaten Subang sebagai Kota Cerdas.
"Sehingga terwujud pemerintahan yang semakin handal untuk peningkatan pelayanan publik, kehidupan yang toleran dan kondusif masyarakat Subang yang berkualitas, kreatif, inovatif dengan memanfaatkan teknologi dan multimedia," tutupnya.

Usai Bimtek Smart City resmi ditutup, Kang Asep Nuroni menyatakan bahwa kini Kabupaten Subang berada pada posisi 57 artinya satu tahap lagi mendapat predikat 'Kabupaten yang Sangat Inovatif' sehingga diperlukan penambahan skor salah satunya melalui berbagai inovasi di lingkup kerja masing-masing.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut tenaga ahli Kominfo Republik Indonesia beserta jajaran, para Kepala Perangkat Daerah, para Camat se-Kabupaten Subang, para pimpinan BUMN/BUMD, Rektor Universitas Subang dan tamu undangan lainnya.***Deden. S
Previous Post Next Post

Contact Form