Subang CyberNasa - Bupati Subang H. Ruhimat menghadiri Tasyakur Purna Bhakti Camat Kalijati Ahmad Hidayat, bertempat di Teras Cipabelah, Kasomalang, Senin 3 Oktober 2022.
Menyambut para hadirin, Camat Kasomalang Rahmat Hidayat mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kunjungan Bupati Subang ke wilayah Kasomalang.
Rahmat pun mengucapkan selamat purna tugas kepada Ahmad Hidayat yang dipanggilnya 'Bro Oten' sekaligus memperkenalkan Teras Cipabelah restoran bernuansa alam.
Ahmad Hidayat purna Camat Kalijati yang akrab disapa Kang Oten mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Bupati Subang dan jajaran atas kerja sama yang telah terjalin selama dirinya mengabdi menjadi ASN.
"Saya doakan dalam kemajuan Subang tetap Jawara, Jaya Istimewa Sejahtera"
Sementara itu, Dalam Sambutannya Bupati Subang yang akrab disapa Kang Jimat menyampaikan bahwa Pak Oten telah bertugas dengan baik selama menjabat sebagai ASN di Kabupaten Subang dan mengapresiasi kepemimpinan Pak Oten memimpin Kecamatan Kalijati selama 3,5 tahun kebelakang. "Selamat menikmati (masa pensiun) dan alhamdulillah Pak Oten bisa bertugas dengan baik sampai dengan pensiun dalam kondisi sehat wal afiat. Terima kasih kepada pak Oten atas dedikasi dan inovasi, selama saya menjabat saya tidak pernah mendengar apa yang bertentangan dengan masyarakat"
Di forum tersebut Kang Jimat pun menegaskan dirinya tidak membeda-bedakan Camat yang lulusan Sekolah Purna Praja maupun yang bukan.
"Sedikit pun tidak ada di hati dan pikiran saya, membeda-bedakan, saya mohon teman-teman camat tidak ada lagi yang seperti itu, mulai dari ucapan, pemikiran dan perbuatan. Mari kita hilangkan jauh-jauh, mari tunjukan kinerja profesional penuh inovasi dan kreativitas sebagai kepala di kecamatan agar dapat dirasakan oleh masyarakat"
Kang Jimat dalam kesempatan tersebut mengumumkan Plt. Camat Kalijati adalah Camat Dawuan Yuli Merdekawati, S.Sos.
"Selamat mengemban amanah untuk Bu Yuli walau sekarang bertambah tugas dan tanggung jawabnya, Pak Oten juga jangan sungkan jika ingin bersilaturahmi dan mendukung masyarakat Kalijati"
Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagi pertanda tasyakuran dan peresmian dibukanya Teras Cipabelah.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Se-Kabupaten Subang, Asisten Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Subang, serta Kadishub Subang.***Deden. S
Tags
umum