Cybernasa Subang - Bupati Subang H. Ruhimat, bersama Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi, melaksanakan gerakan bersih-bersih saluran air sekunder wilayah perkotaan dalam rangka memperingati Hari Sungai Sedunia. Subang, Jumat, 13/10/2023.
Kegiatan bersih bersih saluran air sekunder wilayah perkotaan tersebut dilaksanakan mulai dari saluran air depan Radio Benpas hingga menyusuri sungai samping Wisma Karya/Museum Subang dan dihadiri oleh seluruh OPD, BUMN/BUMD serta Stakeholder Swasta.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup yang juga sebagai ketua pelaksana Hari Rubianto, S.STP., M.Si dalam laporannya menyampaikan tujuan dari diadakannya kegiatan tersebut, yakni sebagai gerakan bersama untuk dapat lebih peduli terhadap lingkungan, khususnya sungai.
"Yang menjadi PR saat ini yaitu masih banyak yang membuang sampah ke sungai, nah itu sehingga mudah-mudahan gerakan hari ini bisa menjadi gerakan bersama bagi seluruh masyarakat untuk lebih peduli kepada lingkungan."
Agenda dilanjutkan dengan Penyerahan Laporan Kegiatan Gerakan Jumat Bersih Kabupaten Subang tahun 2023 yang diserahkan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Subang kepada Bupati Subang, dan diserahkan pula Plakat Penghargaan Kategori Penggerak Kegiatan Jumat Bersih tahun 2023 yang diberikan kepada 15 OPD, instansi vertikal dan BUMD, yang diberikan kepada Disnaker, Bapenda, Disparpora, DPKP, DP2KBP3A, Disdikbud, Disnakeswan, Disketpang, DLH, Kecamatan Jalancagak, Kecamatan Ciater, Kecamatan Purwadadi, DWP Setda Subang, BRIN Subang dan Bank BJB.
Kang Jimat, sapaan Bupati Subang dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Subang yang diikuti oleh setiap lapisan masyarakat.
Kang Jimat menyatakan bahwa dengan kegiatan tersebut, diharapkan menjadi suatu titik awal untuk menumbuhkan kembali kesadaran dan tanggung jawab terhadap lingkungan "terima kasih kepada semuanya yang mana memulai kembali untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab.
Seperti kita ketahui bersama apa bila tidak ada kesadaran yang menyangkut lingkungan mohon maaf mau apa jadinya? nah akan hal itu, mudah-mudahan ini bukan hanya sebatas serominial, yang paling penting yang saya inginkan tentu dalam hati kita kesadaran akan betapa pentingnya kita peduli terhadap lingkungan.
Kang Jimat pun berharap, kegiatan yang kini dilaksanakan, mampu berjalan secara terus menerus dan diterapkan disemua wilayah di Kabupaten Subang, sehingga kebersihan lingkungan dapat terjaga.
"Mudah-mudahan kegiatan ini, bisa berlanjut untuk menumbuhkan kesadaran betapa pentingnya kebersihan lingkungan."
Agenda dilanjutkan dengan Penandatanganan Komitmen bersama untuk mendukung Subang bebas sampah yang ditandatangani oleh Bupati, Wakil Bupati serta Forkopimda Kabupaten Subang.
Dens'Kcr & Crew
Tags
umum