Cybernasa Subang - BUMDES Kujang Pusaka Pemerintahan Desa Cikujang Kecamatan Serangpanjang terpilih jadi utusan Lomba BUMDES tingkat Kabupaten Subang,yang diselenggarakan pada Kamis,02/11/2023.
Lomba BUMDES Tingkat Kabupaten yang di Laksanakan Di kantor BUMDES Kujang Pusaka Desa Cikujang tersebut dihadiri para Penilai Lomba BUMDES
dari Dispemdes Subang dan jajarannya serta di hadiri oleh Kapolsek Sagalaherang dan anggotanya serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas desa Cikujang.
Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kades Cikujang Rodiah S.P , hadir pada acara lomba ini Sekdes Cikujang,
aparatur Desa Cikujang juga pendamping Desa Cikujang Kecamatan Serangpanjang Kabupaten Subang Jawa Barat
Saat di kompirmasi Awak Media Cybernasa.com Kades Cikujang Rodiah menerangkan bahwa Lomba Bumdes tingkat Kabupaten tersebut di laksanakan di Kantor BUMDES Kujang Pusaka.
"ya...semoga saja BUMDES Kujang Pusaka Bisa memenangkan Lomba tersebut." Harapnya.
Lebih lanjut Kades Cikujang mengatakan,"Dan saya pun sangat ber Syukur, Alhamdulilah BUMDES Cikujang pengurus dan anggotanya terlihat kompak dan semangat serta sangat mendukung kegiatan Lomba Bumdes tingkat Kabupaten ini." Imbuhnya.
Masih tutur Kades dan semoga bisa berjalan lancar dan bisa dirasakan oleh si penerima manfaat
Karena dengan adanya BUMDES masyarakat bisa lebih bersemangat menjalankan UMKM ,baik dari hasil kerajinan tangan mereka seperti membuat opak bakar, membuat rengginang juga dari hasil panen sayuran dan panen pertanian seperti buah - buahan bisa dengan mudah menjualnya karena bisa di terima dan di pasarkan oleh pihak BUMDES Kujang Pusaka khususnya untuk UMKM Masyarakat Desa Cikujang." Pungkasnya.
Dens'Kcr & Rizal SP.
Tags
umum