Pj. Bupati Subang Dr. Imran Hadiri Leader's Talk, Sinergi Pembangunan Daerah Ditekankan Mendagri Tito Karnavian




Subang - Pj. Bupati Subang, Dr. Drs. Imran, M.Si., MA.Cd, menghadiri undangan dari Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat dalam acara Leader's Talk Kolaborasi Sinergi Pembangunan Daerah bersama para Bupati dan Walikota se-Jawa Barat yang bertempat di Aula Barat Gedung Sate, Kantor Gubernur Jawa Barat. Jumat, 19 Juli 2024.



Acara ini diselenggarakan untuk memperkuat kolaborasi dan sinergi antara pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan pembangunan di wilayah Jawa Barat. Dalam kesempatan tersebut, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian memberikan evaluasi terkait kinerja pendapatan asli daerah (PAD) di beberapa wilayah di Jawa Barat, termasuk Subang. Mendagri Tito menyoroti bahwa masih ada enam daerah yang belum optimal dalam meningkatkan PAD, dan mendesak perlunya upaya perbaikan.



Dr. Imran hadir sebagai bagian dari komitmen Kabupaten Subang untuk terus berpartisipasi dalam forum-forum penting seperti ini, kehadiran Dr. Imran menunjukkan dukungan penuh terhadap inisiatif kolaboratif yang diusung oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Dengan adanya evaluasi dari Mendagri Tito, diharapkan setiap daerah termasuk Subang dapat mengambil langkah-langkah strategis untuk meningkatkan kinerja pendapatan dan pembangunan daerah.

Pada agenda tersebut, Dr. Imran selaku Pj. Bupati Subang dan Walikota Depok sebagai simbolis menandatangani komitmen bersama tentang Akselerasi pencapaian indikator strategis pembangunan Jawa barat tahun 2024.



Acara Leader's Talk merupakan platform bagi para pemimpin daerah untuk berbagi pengalaman dan mencari solusi bersama dalam mengatasi berbagai tantangan pembangunan. Semangat kolaborasi yang dibangun dalam forum ini diharapkan dapat mendorong kemajuan yang lebih merata dan berkelanjutan di seluruh wilayah Jawa Barat.

(***)
Previous Post Next Post

Contact Form