39 KK Warga Desa Palasari Menerima Bantuan Dari Badan Pangan




Subang www.cybernasa.com
Selasa 20 Agustus saat awak media mendatangi aula desa Palasari kecamatan Ciater Kabupaten Subang saat ini ibu Ida dengan Bu Uung Kader Posyandu sedang memberikan bantuan untuk warga Desa Palasari berbentuk 10 biji telor dan daging ayam (1 kg) satu Kilo gram untuk Masing - masing penerima bantuan tersebut dari Badan Pangan  Kabupaten Subang.

Dari Dinas Bantuan Pangan memberikan bantuan tersebut untuk se - Kecamatan Ciater dari beberapa desa yang ada di kecamatan Ciater Kabupaten Subang Propinsi Jawa Barat.

Salah satunya saat ini pemdes desa Palasari,warganya sedang menerima bantuan dari Badan Pangan untuk 39 KK , masing-masing persatu KK nya mendapatkan 10 telor dan ( 1kg ) satu kilo gram daging ayam sesuai layak terima dengan keadaan perlu menerima dan manfaat.

Salah satu warga Kampung Babakan Waru menyampaikan ke awak media Cybernasa,saya merasa terbantu dengan adanya bantuan dari pemerintah Kabupaten Subang melalui Dinas Badan Pangan semoga bermanfaat bagi kami sekeluarga karena sudah merasa terbantu dengan adanya bantuan ini, pungkas warga.

D.Mulyana
Previous Post Next Post

Contact Form